Stasiun Meteorologi ZAM Hadiri Rapat Koordinasi di Korem Wira Bhakti

  29 September 2025

Senin, 8 Oktober 2025, Stasiun Meteorologi Kelas II Zainuddin Abdul Madjid – Lombok menghadiri Rapat Koordinasi yang dilaksanakan di Korem 162/Wira Bhakti bersama dengan TNI, instansi pemerintah, dan stakeholder terkait. Rapat ini membahas langkah-langkah sinergis dalam peningkatan kesiapsiagaan menghadapi potensi bencana di wilayah Nusa Tenggara Barat. Melalui forum ini, masing-masing instansi menyampaikan peran serta dukungan yang dapat diberikan dalam penanganan keadaan darurat bencana. Dalam kesempatan tersebut, Stasiun Meteorologi ZAM menegaskan komitmennya untuk mendukung melalui penyediaan data dan informasi meteorologi yang akurat sebagai dasar pengambilan keputusan cepat dan tepat di lapangan. Partisipasi dalam rapat koordinasi ini menjadi bagian dari upaya BMKG untuk memperkuat kerja sama lintas sektor dalam mewujudkan keselamatan, kesiapsiagaan, dan ketahanan daerah.


Citra Satelit Himawari-8
Tinggi Gelombang Laut
Sebaran Titik Panas
Potensi Kebakaran Hutan