Dalam rangka memastikan kelancaran arus mudik dan balik selama periode Angkutan Lebaran 2025, Ibu Herin Hutri Istyarini, selaku Koordinator Observasi dan Teknisi Stamet Zam Lombok, menghadiri Rapat Koordinasi Persiapan Posko Angkutan Lebaran di Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid (BIZAM), Lombok. Rapat ini bertujuan untuk meningkatkan kesiapan operasional, pelayanan, serta koordinasi lintas sektor guna menghadapi lonjakan penumpang menjelang Idul Fitri 2025. Dengan adanya sinergi antara seluruh pihak terkait, diharapkan pelayanan transportasi udara selama musim mudik dapat berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.