Stasiun Meteorologi Zainuddin Abdul Madjid Berkoordinasi dalam Posko Lebaran di Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid

  27 Maret 2025

Praya, 27 Maret 2025 – Dalam upaya memastikan kelancaran arus mudik dan balik Lebaran tahun 2025, Stasiun Meteorologi Zainuddin Abdul Madjid turut serta dalam Posko Lebaran yang bertempat di Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid. Kegiatan ini dihadiri oleh Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) beserta jajaran instansi terkait guna memastikan kesiapan layanan transportasi udara bagi para pemudik. Pada kesempatan ini, Stasiun Meteorologi Zainuddin Abdul Madjid memberikan dukungan berupa informasi cuaca penerbangan terkini untuk memastikan keselamatan dan kelancaran operasional penerbangan selama periode angkutan Lebaran. Koordinasi ini juga bertujuan untuk memperkuat sinergi antara otoritas bandara, maskapai penerbangan, serta instansi lainnya dalam memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat. Dengan adanya koordinasi yang baik dalam Posko Lebaran ini, diharapkan seluruh pemudik dapat menikmati perjalanan yang aman, nyaman, dan tepat waktu. Stasiun Meteorologi Zainuddin Abdul Madjid berkomitmen untuk terus memberikan layanan informasi cuaca yang akurat guna mendukung keselamatan penerbangan di wilayah NTB.


Citra Satelit Himawari-8
Tinggi Gelombang Laut
Sebaran Titik Panas
Potensi Kebakaran Hutan